BANJARMASIN – Dalam upaya menjaga kondusivitas Pemilu dan Pilkada 2024, Forum Kerukunan dan Pemerhati Warga Kalimantan (FKPWK) menggelar deklarasi damai di Kedai 99 Trisakti, Banjarmasin, Sabtu (16 November 2024).
Acara yang dihadiri oleh berbagai organisasi masyarakat (ormas) ini menegaskan komitmen bersama untuk menciptakan suasana yang aman dan damai selama proses pesta demokrasi.
Ketua Umum FKPWK, H. Rachmad Fadillah, menekankan pentingnya persatuan di tengah perbedaan pilihan politik. "Kami mengajak seluruh masyarakat Kalimantan Selatan untuk menjaga persaudaraan dan menghindari perpecahan. Beda pilihan itu wajar, yang penting kita tetap menjaga kedamaian," ujarnya.
Senada dengan Fadillah, Ketua Harian FKPWK, H. Murjani, menyatakan bahwa ormas memiliki peran strategis dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). "Ormas harus aktif terlibat dalam mengawal jalannya Pemilu agar berjalan dengan demokratis dan damai," tegasnya.
Deklarasi damai ini disambut antusias oleh berbagai ormas yang hadir. Mereka berkomitmen untuk turut serta mengawasi jalannya Pemilu dan melaporkan jika ada indikasi pelanggaran. Selain itu, ormas juga akan aktif melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pemilu.
Acara deklarasi dimeriahkan dengan penampilan tarian adat Dayak dari Sanggar Tari Bunga Anggrek. Tarian ini menjadi simbol persatuan dan keberagaman budaya masyarakat Kalimantan Selatan.
Dengan adanya deklarasi ini, diharapkan situasi Kamtibmas di Kalimantan Selatan tetap kondusif menjelang dan selama pelaksanaan Pilkada 2024.
(humas/wardani)