Popularitasnews.com/kuningan-Irwan atau yang disapa Ozie zieo Ketua mandat Forum Wartawan Jaya (FWJ) Indonesia Korwil Kuningan didampingi wakil ketua Liem dan bendahara Yeni Mujiani melakukan kunjungan Silaturahmi ke Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten kuningan yang berada di Masjid Agung Syi'arul Islam kuningan 13/11/2024.
Ozie Zieo menjelaskan kehadiran FWJI Korwil Kuningan ini ajang silaturahmi, tidak lain dan tidak bukan untuk saling mengenal, karena ada pribahasa "tak kenal maka tak sayang" Selain itu Ozie Zieo menjelaskan “Tujuannya adalah membahas hal-hal umat yang aktual, dan meminta beberapa tanggapan karena itu sebagian besar peran dan fungsi MUI, berikut menjalin kemitraan diantaranya program tentang sekolah paket A, B, C yang jika ada murid dipesantren ingin mengikuti secara gratis bisa daftar di FWJI Korwil Kuningan.
Ketua MUI Drs. KH.D. Syarif Hidayatullah, MA, menyambut baik kehadiran rekan-rekan dari FWJI Korwil Kuningan dalam menjalin tali silaturahmi ini.
Di dalam perbincangan Ketua MUI Drs. KH.D. Syarif Hidayatullah, MA, menjelaskan bahwa, dirinya dahulu pernah menjadi seorang jurnalis disatu media cetak.
"Waktu dulu saya pun pernah menjadi jurnalis di satu media, dan sampai sekarang saya masih senang menulis namun di medsos, intinya tiada hari tanpa menulis".
Saya pun mempunyai karya tulis yang sudah publish dalam bentuk buku dengan judul "berkahnya naik haji".
Mengenai Sekolah paket tersebut Ketua MUI menyambut dengan baik, kita bisa menjalin kemitraan untuk murid pesantren terutama anak yatim dan tidak mampu.
Menyambung dalam peran serta fungsi Ketua MUI menjelaskan di antaranya
1. Kami sebagai Mitra pemerintah
2. Peran yang utama adalah sebagai pelayan umat
Dalam peran sebagai Pelayan Umat kami menerima berbagai ragam masalah yang disampaikan dalam bentuk pengaduan dan keluhan pribadi pun datang kekami.
Dalam Penegak amar makruf dan nahi munkar. MUI berperan tegas dalam menyampaikan kebenaran dan menyerukan untuk menghindari kebatilan, terutama menjaga moralitas generasi penerus.
Khawatiran dan keprihatinan yang mendalam juga disampaikan mengenai banyak generasi penerus yang mengkonsumsi penyalah gunaan obat-obatan daftar G karena dapat merusak generasi penerus bangsa.
Dan jika kedapatan penjual obat-obatan ilegal tersebut kami menunggu informasinya karena kami akan mendorong kepada pihak yang menanganinya agar segera menindaklanjuti.
Diakhir perbincangan kami, Ketua MUI memberikan 1 buku karya tulisnya yang langsung ditandatangani dan mendoakan kami FWJI Korwil Kuningan untuk melangkah, menjadi peran penting dalam social control di kabupaten kuningan ini.
(munirudin)